Lompat ke konten
Home » Berita » Mitsubishi Perkenalkan Attrage

Mitsubishi Perkenalkan Attrage

    Mitsubishi baru saja memperkenalkan varian sedan terbarunya, Attrage. Mobil ini dirakit di Thailand dan kemungkinan besar akan diluncurkan juga di Indonesia.

     

    Berita mengenai rencana Mitsubishi untuk meluncurkan Mirage versi sedan sudah berbedar sejak lama. Dalam ajang Bangkok International Motor Show 2013 pada Maret lalu produsen mobil asal Jepang ini memperkenalkan G4 Concept yang dikembangkan dengan basis Mirage.

    Dan secara mengejutkan baru-baru ini Mitsubishi memperkenalkan versi produksi dari G4 dengan nama Attrage. Mobil yang disebut-sebut sebagai next generation global sedan oleh Mitsubishi ini dikembangkan dengan basis G4 Concept. Tak heran bila kedua mobil tersebut memiliki tampilan eksterior yang mirip.

    Desainer Mitsubishi hanya melakukan perubahan pada beberapa bagian saja. Seperti desain lampu utama, lampu kabut, lampu belakang, gril yang kini hadir dengan aksen krom, absennya aero kit, dan pelek alloy yang berukuran lebih kecil. Hasilnya Attrage tampil lebih mewah jika dibandingkan dengan versi konsepnya yang sporty.

    Untuk tenaga penggeraknya, insinyur Mitsubishi memasukkan mesin bensin MIVEC berkapasitas 1.2 L. Mesin tersebut dipasangkan dengan transmisi manual 5-percepatan atau Anda juga bisa memilih transmisi CVT. Untuk konsumsi bahan bakarnya pihak Mitsubishi mengklaim mampu mencapai 22 km/liter.

    Mitsubishi Attrage ini akan dirakit di Thailand.
    Selain itu mobil ini juga akan pertama kali diluncurkan di Negeri Gaja Putih tersebut pada bulan Juli 2013 mendatang.
    Kemungkinan mobil ini juga akan masuk pasar Indonesia tahun ini juga.

    Call
    Whatsapp