Lompat ke konten
Home » Artikel » Perbandingan Mitsubishi Outlander Sport vs Honda CR-V vs Mazda CX-5

Perbandingan Mitsubishi Outlander Sport vs Honda CR-V vs Mazda CX-5

    Perbandingan Mitsubishi Outlander Sport vs Honda CR-V vs Mazda CX-5 – SUV (Sport Utility Vehcile) jenis mobil ini menjadi pilihan tepat sebagai mobil untuk melintasi di segala medan dengan spesifikasi dan bodynya yang lebih kuat serta Ground Clearence tinggi.

    Perbandingan Mitsubishi Outlander Sport vs Honda CR-V vs Mazda CX-5

    Dari banyaknya SUV di Indonesia, kita pilih 3 model SUV terbaru yang menawarkan kecangihan teknologi, fitur, dan ketangguhan di jalan. 3 mobil SUV tersebut antara lain Mitsubishi Outlander Sport, Mazda CX-5, dan All-New Honda CR-v Generasi terbaru.

    Mitsubishi Outlaner Sport

    Ekstrior SUV dari Mitsubishi ini cukup stylish, tak kalah dengan SUV Mazda CX-5 dan Honda CR-V.
    Tampilan grille besar dengan aksen krom yang diakui bisa melegakan udara masuk ke kabin. juga fog lamp bulat dapat membantu pengendara di daerah berkabut.
    Head lamp melebar ke belakang selaras dengan bodi yang simple. Perpaduan tersebut mampu memunculkan kesan stylish di balik sebuah SUV. Sedangkan interiornya tidak banyak lekukan di bagian dashboard. Namun penumpang dan pengendara tetap nyaman karena kabin penumpang telah didesain layaknya sebuah sedan. Outlander Sport sendiri diakui bisa melibas segala medan.
    Di belakang lingkar kemudi tersedia paddle shift dimana memberikan kenikmatan tersendiri ketika pengendara hendak memindahkan transmisi.

    Mazda CX-5

    Kodo-Seoul of Motion itulah bahasa desain dari Mazda CX-5 ini berkarakter dengan head lamp dan grille haneycomb. Perpaduan itu terkesan elegan jika dikategorikan SUv Jepang terlebih dengan Body tidak banyak akasen.
    Desainer Mazda sepertinya lebih cerdas dan sangat proporsional dalam bodi belakang, tak banyak guratan di bodi belakang sama halnya dengan sang kakak Mazda CX-7 dan CX-9.
    Untuk Interior Mazda CX-5 terdapat banyak tombol di kemudi dan dashboard bagian tengah, juga dilengkapi layar sentuh 6 inci ditengah dasboard, Mazda jga telah membenamkan jok empuk di setiap titik untuk membuat pengendara dan penumpang terasa nyaman.

    All-New Honda CR-V

    CR-V generasi terbaru menggunakan projector lamp dengan desain dinamis dan elegan, memancarkan aura sebuah SUV-premium. Kombinasi bumper yang membentang dan grill mungil menyatukan keduanya hingga tampil mewah. Fog lamp juga tak luput dari pandangan.
    Pelek baru menghasilkan New CR-V lebih modern. Mulai depan hingga belakang bodi CR-C sangat seksi.
    Sedangkan interior mobil SUV itu sangat nyaman di mata lewat perpaduan warna hitam dan beige. Automatic with Dual Zone Climate Control memudahkan mencari temperatur ideal pada sisi pengemudi dan penumpang. Sedangkan tampilan speedometer lengkap LCD Display Panel yang memberikan informasi BBM, temperatur. Teknologi ini juga tersemat pada Outlander Sport dan Mazda CX-5.

    Mesin Dan Teknologi

    Mitsubishi Outlander Sport disokong dengan mesin MIVEC CVT DOHC 4 Silinder dengan kapasitas 1.998 cc. Mesin cerdas generasi kedua MIVEC mampu melontarkan tenaga maksimal hingga 150 Ps pada 6.000 RPM dan torsi 197 Nm pada 4.200 RPM.

    Mazda CX-5 diperkuat dengan mesin SKYACTIV-G 2.000 cc port injection bensin. Untuk mesin bensinnya memiliki kompresi tinggi 14:1

    New CR-V dipersenjatai 2 tipe mesin yakni 2.000 cc i-VTEC SOHC dan 2.400 cc i-VTEC DOHC. Untuk mesin 2.000 cc i-VTEC SOHC mampu menghasil tenaga 148 dk pada 6.200 RPM dan torsi 190 Nm pada 4.200 RPM.

    Fitur Keselamatan

    Outlander Sport dilengkapi fitur-fitur seperti Dual SRS Airbags, Antilock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), dan Brake Assist (BA), Reinforced Impact Safety Evolution (RISE), Safety Release Brake Pedal serta Brake Override System (Smart Pedal), dan fitur ini tersedia di seluruh varian.

    Mazda CX-5 menjamin keselamatan pengendara dan penumpang dengan banyak fitur seperti 6 airbag (depan, belakang dan jendela).
    Dynamic stability control system dan traction control system, emergency stop signal system, hill launch assist system dan tire pressure monitoring system tak luput dipasang

    Sedangkan Honda CR-V juga memberikan sesuatu yang tak kalah baik yakni dengan adanya Dual SRS Airbag, ABS dan EBD. Daan ditambah dengan tenknologi VSA (Vehicle Stability Assist) with traction control yang mencegah terjadinya oversteering maupun understeering sehingga Anda tetap terjaga pada saat berkendara di jalur berliku maupun licin.

    HOT NEWS!!! Promo Mitsubishi Outlander Sport Bandung

    Info Harga Mitsubishi Outlander Sport, & Kredit Mitsubishi Outlander Sport

    Mitsubishi Bandung

    Call
    Whatsapp